Setelah mendapatkan desain yang cantik dan sesuai fungsi sebagai kartu undangan pernikahan fungsional, yang terpenting untuk di tampilkan adalah:
- Hari dan tanggal acara
- Jam acara
- Tempat atau lokasi acara
- Nama lengkap pasangan yang sedang berbahagia
- Nama lengkap orang tua dari pasangan pengantin
Jika lokasi acara dirasakan kurang jelas, lampirkan kertas di sisi luar, di sisi belakang kartu undangan pernikahan, dengan isian alamat lengkap dengan petunjuk jelas, jika dirasakan perlu tambahkan peta menuju lokasi acara. Selesai, silahkan mencari percetakan untuk mewujudkan kartu undangan pernikahan unik anda.
Dari waktu ke waktu jenis kartu undangan pernikahan tentunya semakin beragam baik dari segi desain materi bentuk maupun proses produksinya
Dengan menggunakan proses sablon ataupun mesin offset. Sebuah kartu undangan pernikahan fungsional tidak lagi dianggap hanya sebagai media yang mengundang kehadiran tamu saja namun kartu undangan pernikahan semakin memiliki nilai dan pesan yang mewakili karakter dari calon pengantin maupun pihak keluarga yang turut mengundang.
Macam bentuk undangan pernikahan fungsional yang mempunyai fungsi lain selain sekedar selembar kertas berisi informasi tentang acara pernikahan yang akan berlangsung:
- Undangan dengan amplop anyaman bentuk dompet, sehingga amplop/ dompetnya masih bisa digunakan seterusnya.
- Undangan dengan bentuk kipas
- Undangan kotak pensil
- Undangan frame foto
- Dll
Setelah menentukan jumlah undangan, sudah dapat gedung dan tanggal pernikahan, sekarang saatnya membuat kartu undangan pernikahan. Susah-susah gampang, tapi jangan sampai ketinggalan untuk dipersiapkan, tentukan dan buat kartu undangan sekitar 2 sampai 3 bulan sebelum hari pernikahan. Lebih awal lebih baik, jika ada keluarga, kerabat atau rekan kerja yang diundang tapi lokasi hanya bisa di jangkau paling cepat menggunakan paket pos, kartu undangan tetap akan sampai ke tujuan jauh sebelum hari pernikahan. Setelah semuanya beres tinggal memantapkan hati untuk menjalani acara pernikahan dan kehidupan yang lebih keras lagi setelah acara pernikahan tersebut, sehingga pernikahan akan tetap langgeng dan bahagia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar